thumbnail

Unduh Aplikasi Dapodik V3.00 Tahun 2014



Unduh Aplikasi Dapodik V3.00 Tahun 2014 – Pada Tahun Ajaran 2014/2015 pemerintah kembali mengeluarkan sistem pendataan untuk sekolah yaitu Dapodik V3.00 tahun 2014. Untuk mendapatkan Aplikasi Dapodik-Dapodikdas V.3.00 Silahkan Download Aplikasi Dapodik-Dapodikdas V.3.0.0 untuk Pendataan Tahun Pelajaran 2014-2015.
Sebelum melakukan instalasi Aplikasi Dapodik-Dapodikdas V.3.0.0 jangan lupa Bapak/Ibu Operator sekolah untuk membaca Manual Petunjuk Instalasinya

Aplikasi
  • Installer Dapodikdas 3.0.0 (link 1, link 2)
    [pilih salah satu link]
Prefill
Formulir
Manual

Sumber : http://dapo.dikdas.kemdikbud.go.id/laman/unduh
thumbnail

Penemu Benua Amerika - Colombus dan Polemiknya

Wilayah di dunia dibagi ke dalam beberapa wilayah yang disebut benua. Ada 5 benua yang ada di bumi ini antara lain: Benua Asia, Benua Australia, Benua Afrika, Benua Amerika dan juga Benua Antartika. Salah satu yang paling hangat dibicarakan adalah Benua Amerika. Selain menjadi tempat dimana Negara digdaya Amerika Serikat terletak, benua yang satu ini juga menyimpan banyak misteri yang seolah tak bisa dipecahkan hingga saat ini. Salah satu misteri tersebut terkait dengan sejarah penemu benua Amrika itu sendiri. Dunia mengenal Kolombus sebagai orang pertama yang menjejakkan kaki di daratan Benua Amerika. Namun di kemudian hari, fakta sejarah berkata lain. Polemik seputar hal ini pun semakin menghangat bahkan sampai sekarang. Siapa sebenarnya Kolombus yang dijuluki sebagai penemu benua Amerika? Dan seperti apa polemik sejarah yang menyertainya? Simak uraian berikut ini.

Kristoforus Kolumbus atau Christoffa Corombo adalah salah seorang penjelajah yang berasal dari Italia tepatnya di Genoa. Ia lahir pada tahun 1451 di tanggal 30 Oktober. Berdasarkan catatan sejarah yang banyak diakui orang-orang, ia tiba di Benua Amerika pada tanggal 12 Oktober tahun 1492. Awalnya ia mengira tempat tersebut tak berpenghuni, namun kemudian ia menjumpai suku asli di sana yang kita kenal dengan nama Suku Indian. Pada mulanya, mereka menyambut kolombus dengan senang hati. Namun setelah niat kolombus untuk menjadikan wilayah mereka sebagai salah satu koloni Spanyol, kolombus kemudian mendapatkan banyak penolakan dari suku Indian. Bahkan menurut beberapa catatan sejarah, ada banyak kapal dari rombongan kolombus yang ditenggelamkan oleh suku Indian. Mereka memang merasa terancam dengan kehadiran kolombus dan rombongannya.


Menurut beberapa catatan sejarah, kolombus bukan orang Eropa pertama yang tiba di wilayah tersebut sebab telah jadi hal yang valid dalam runutan ilmu sejarah bahwa bangsa Viking yang berasal dari Eropa Utara telah menginjakkan kakinya di Benua Amerika pada abad ke 11. Bahkan mereka sempat mendirikan koloni di sana. Meski demikian, entah bagaimana prosesnya, Christoffa Corombo atau Colombus masih saja tercatat sebagai penemu benua Amerika.

Polemik Seputar Penemu Benua Amerika


Perdebatan seputar siapa sebenarnya penemu benua Amerika telah menjadi polemik yang cukup panjang. Para peneliti sejarah telah menunjukkan banyak bukti yang mengukuhkan teori bahwa Colombus bukan penemu benua Amerika yang pertama kali. Sebab, ada beanyak bukti fisik seperti prasasti yang membuktikan bahwa jauh sebelum Colombus tiba di Benua Amerika, telah ada seorang tokoh bernama Cheng Ho atau Zheng He yang tiba 70 tahun sebelum Colombus. Bahkan beberapa sejarawan juga berargumen bahwa berabad-abad sebelum Cheng Ho, para saudagar sekaligus pelaut-pelaut muslim sudah menjejakkan kaki di Benua Amerika dan membuat perkampungan di sana. Istimewanya, mereka menikahi penduduk lokal dan telah menjadi bagian tak terpisahkan dari suku asli di Benua Amerika. Pendapat ini secara terang-terangan dituliskan seorang peneliti bernama Dr. Yousseef Mroueh di dalam essainya yang cukup populer berjudul "Precolumbian Muslims in America". Tulisan ini banyak menyajikan fakta fisik dan juga manuskrip sejarah, oleh sebab itu bantahan terhadapnya masih belum ada. Dengan demikian, siapa sebenarnya penemu benua Amerika masih sumir meski dalam catatan resmi sejarah dunia, nama Kolombus masih tercantum sebagai penemu benua Amerika.
thumbnail

Penemu Mesin Uap: Giovanni Battista Della Porta Hingga James Watt

Revolusi Industri menandai lahirnya dunia baru dimana dunia tidak lagi bergantung pada tangan manusia sebagai pekerja. Revolusi ini terjadi di Inggris dan membawa perubahan yang signifikan pada dunia secara keseluruhan. Tahukah Anda siapa tokoh yang sangat berperan dalam revolusi yang disebut sebagai gerbang menuju dunia baru tersebut? Jawabannya adalah : James Watt. Ia adalah seorang ilmuan yang lahir di Skotlandia dan merupakan penemu mesin uap. Watt lahir dari seorang ayah yang berprofesi sebagai pengusaha kapal juga kontraktor ternama. Sedangkan ibunya yang bernama Agnes Muirhead merupakan putrid dari keluarga bangsawan yang berpendidikan serta dihormati. Jadi bisa disimpulkan, kecerdasan James Watt didukung oleh kualitas yang dimiliki keluarganya.


Dunia memang mengenal James Watt sebagai penemu mesin uap. Tapi jika kita memperhatikan detil, sesungguhnya cikal bakal mesin uap sudah dimulai sejak dahulu kala. Catatan mengenai mesin uap bahkan telah ditemukan di Kota Alexandria pada tahun ke-75 Masehi. Tulisan mengenai mesin tersebut dipaparkan oleh seseorang yang dikenal dengan nama Heron-Hero-Heros. Ia berhasil merampingkan beberapa buku yang membahas mekanik dan juga sifat-sifat udara. Dalam buku tersebut, Hero juga sudah membahas rancangan mengenai mesin uap meski dalam konsep yang sangat sederhana. Mesin tersebut kemudian dinamai Aeolypile atau Eolipile. Mesin ini bekerja dengan menggunakan prinsip tekana uap untuk memutar bola atau bejana. Tenaga uap yang menghasilkan tenaga gerak ini merupakan ide dasar yang di kemudian hari dikembangkan lebih sempurna oleh ilmuan-ilmuan hingga akhirnya disempurnakan lebih baik oleh James Watt.


Seorang ilmuan bernama Giovanni Battista Della Porta yang lahir pada tahun 1538 dan meninggal di tahun 1615 adalah orang yang pertama kali menemukan fakta bahwa uap memiliki pengaruh dalam menciptakan ruang hampa. Teori tersebut menyatakan bahwa uap yang ada di dalam wadah yang tertutup bisa menghasilkan tekanan yang meningkat, demikian sebaliknya. Di tangan Giovanni Porta, teori ini masih sekedar konsep. Di kemudian hari, dasar pemikiran mengenai uap inilah yang menjadi pedoman bagi ilmuan penemu mesin uap di kemudian hari.

Di tahun 1679, seorang ahli fisika juga matematikan bernama Denis Papin berhasil menemukan sebuah alat yang kemudian ia namai “Steam Digester”. Alat ini merupakan cikal bakal lahirnya mesin uap modern di kemudian hari. Bentuknya yang sederhana mengingatkan kita pada panci masak yang menggunakan tekanan uap. Penemuan ini dikerjakan Denis bersama dengan beberapa orang temannya yang juga ahli dalam bidang fisika juga kimia.

Merangkak pada tahun berikutnya, seorang bernama Thimas Savery juga menemukan mesin uap tepatnya pada tahun 1968. Mesin uap yag ia temukan dilatarbelakangi kesulitan pekerja tambang di Inggris untuk memompa air dengan tujuan mengairi tambang tempat dimana mereka abekerja. Adapun mesin uap yang ditemukan oleh Thomas ini bekerja dengan cara menaikkan tekanan uap yang ada di dalam ketel. Uap tersebut yang kemudian akan dimasukkan di dalam bejana kerja. Dengan demikian, uap akan meniup air menuju pipa bagian bawah.

Tehun berikutnya, seorang penemu lainnya bernama Thimas Newcomen berhasil menjadi penemu mesin uap atmosfer. Ia merupakan pandai besi yang berasal dari Inggris. Mesin uap yang ia temukan merupakan alat yang disempurnakan berdasarkan penemuan Savery. Pada mesin uap yang diciptakan oleh Newcomen, tenaga yang membuatnya bekerja berasal dari tekanan atmosfer. Intensitas atau tingkayan tekanan tidak lagi dibatasi oleh tekanan uap. Prinsip ini yang menjadikan mesin uap Newcomen berbeda dengan yang ditemukan oleh Savery.

Pada tahun 1769 muncullah seorang penemu dan ilmuan berkebangsaan Skotlandia bernama James Watt. Ia mematenkan sebuah mesin uap yang kondesornya dibuat terpisah dan kemudian masing-masing dihubungkan oleh sebuah katup. Mesin uap versi Watt ini seungguhnya merupakan alat yang disempurnakan berdasarkan hasil kerja Newcomen. Hanya saja, tetap ada perbedaan signifikan dimana Watt melengkapi mesin uapnya dengan sebuah kondesor agar silinder pada mesin bisa didinginkan. Penemuan mesin uap James Watt inilah yang memicu terjadinya revolusi Industri. Revolusi ini kemudian memicu perubahan besar-besaran di dunia. Mungkin karena peranan yang besar ini sehingga dunia terlanjur menganggap James Watt sebagai penemu mesin uap yang pertama kali. Dan berkat jasanya juga sehingga nama belakangnya yakni “watt” melekat pada satuan besaran daya. 
Sumber : http://penemu-ilmuwan.blogspot.com/2013/04/penemu-mesin-uap-giovanni-battista.html
thumbnail

Penemu Aljabar - Abu Abdullah Muhammad Ibn Musa al-Khwarizmi.

Ilmu matematika merupakan pelajaran yang lebur di dalam kurikulum pendidikan setiap Negara. Memang cabang ilmu ekstakta yang satu ini cukup penting. Dengan matematika, manusia bisa menciptakan hidup yang jauh lebih berkualitas. Komputer sendiri merupakan salah satu manifest nyata dari penerapan ilmu matematika. Mengingat betapa pentingnya cabang ilmu ini, serta betapa signifikannya pengaruh yang dibawanya, maka tak heran jika matematikan selalu masuk golongan ilmu yang wajib untuk dipelajari. Dalam ilmu pasti tersebut, terdapat beragam percabangan materi, salah satunya adalah Aljabar. Ia merupakan generalisasi dari wilayah aritmatika. Aljabar, sebagai sebuah ilmu berbicara mengenai sifat operasi dari bilangan riil, mendefiniskan struktur cincin matematika, matematika bisang, mempelajari karakter khusus vector dan masih banyak lagi lainnya. Aljabar merupakan bidang ilmu yang sangat berguna. Hampir semua kita pernah mempelajarinya di sekolah. Tapi tahukah Anda siapa tokoh penemu Aljabar ini? Dia adalah Abu Abdullah Muhammad Ibn Musa al-Khwarizmi.

Berkenalan Dekat Dengan Al-Khwarizmi

Ilmuan yang satu ini dikenal juga dengan nama lain yakni Abu Abdullah Muhammad Bin Ahmad Bin Yusoff. Sementara itu, di dunia barat ia dikenal dengan sebutan antara lain Al-Khawarizmi, Al-Cowarizmi, Al-Ahawizmi, Al-Gorismi, Al-Karismi, dan beberapa nama dengan ejaan lainnya. Ilmuan dari dunia Arab ini memang tersohor akan kejeniusan serta kerendahan hatinya. Ia lahir di Bukhara pada kisaran tahun yang belum dipastikan. Namun, peneliti sejarah meyakini masa gemilangnya ada di tahun 780 hingga 850 Masehi. Sama seperti kelahirannya, peneliti tidak menjumpai angka pasti. Mereka memprediksi ilmuan tersebut wafat antara 220 – 230 Masehi. Di sisi lain, banyak pula ilmuan yang percaya bahwa ia meninggal di tahun 266 Hijriah atau pada tahun 850 Masehi di kota Baghdad.

Selama masa hidupnya, Khawarizmi mengabdikan hidupnya sebagai dosen sekolah kehormatan yang ada di Kota Baghdad. Sebagai seorang ilmuan, ia telah menelurkan banyak karya monumentalnya antara lain al-Kitab al-mukhtasar fi hisab al-jabr wa'l-muqabala yang berisi rangkuman perhitungan, pelengkapan serta peneimbangan. Buku ini merangkum dasar-dasar Al-jabar. Karya kedua beliau adalah kitab bernama Kitāb al-Jam’a wa-l-tafrīq bi-ḥisāb al-Hind atau yang dikenal dengan nama Dixit Algirizmi. Buku ini berisi pengirangan serta penjumlahan yang didasarkan pada sistem kalkulasi hindu. Buku ketiga adalah Kitab Surat Al-Ard yakni buku yang berisi rekonstruksi planetarium. Masih ada banyak lagi buku-buku lainnya yang merupakan karya terbaik dari Al-Khawarizmi. Meski demikian, dunia lebih mengenalnya sebagai tokoh penemu Aljabar.

Sebagai ilmuan yang berasal dari timur, Khawarizmi dikagumi sampai ke penjuru dunia. Bahkan kejayaannya dipercaya merupakan salah satu kekuatan timur yang paling besar. Pengakuan ini lahir dari ilmuan barat yang memang dikenal suka menyembunyikan kejayaan ilmuan muslim yang dahulu merupakan sumbu peradaban. Istimewanya, satu-satunya ilmuan timur yang mereka tidak sangkal adalah Khawarizmi, tokoh penemu Aljabar. 


Sumber : http://penemu-ilmuwan.blogspot.com/2013/06/tokoh-penemu-aljabar-al-khawarizmi.html
thumbnail

Penemu Magnet - Magneto


Magnet (atau yang kadang juga dieja magnit) merupakan salah satu benda multiguna yang banyak digunakan manusia dalam kehidupan sehari-hari. Magnet sendiri sebenarnya merupakan suatu objek yang memiliki medan magnet dengan dua kutub yakni utara atau north dan selatan atau south. Dua buah magnet berlainan kutub jika didekatkan akan saling menarik. Sementara itu, dua buah magnet dengan kutub yang sama, apabila didekatkan akan saling menolak. Gaya yang dihasilkan magnet inilah yang kemudian digunakan manusia untuk mempermudah beberapa hal. Tahukah Anda bahwa kata “magnet” sendiri diambil dari bahasa Yunanu yaitu Magnitis Lithos. Kata ini memiliki arti batu Magnesian. Memang sejak zaman Yunani kuno, batu magnet telah dikenal. Pada mulanya ia banyak dijumpai di wilayah Manisa yang saat ini masuk ke dalam teritori Turki. Nah, oleh karena sudah ada sejak lama, ahli sejarah jadi bingung menentukan siapa tokoh yang pantas didaulat sebagai penemu magnet.


Magneto, Si Penemu Magnet

Jika kita mau meluangkan waktu dan melakukan sejumlah penelusuran mengenai siapa penemu magnet, niscaya Anda akan mendapatkan nama Magneto di berbagai situs lokal maupun luar. Sayangnya, meski banyak yang mengakui Magneto sebagai penemu magnet, nyaris tak ada sumber yang menceritakan profilnya lebih lanjut. Jadi, riwayat hidup dan kisah penemuannya tak bisa diceritakan lebih detil seperti inventor lainnya di dunia ini.

Sebagai penemu magnet alam, konon kabarnya Magneto hidup di zaman Yunani kuno. Ia dikisahkan menemukan Magnet di wilayah Magnesia, Turki. Setelah penemuannya tersebut, Magnet perlahan menjadi salah satu benda yang populer dan banyak digunakan.

Tapi tahukah Anda, bahwa saat ini, nyaris semua magnet yang digunakan bukan lagi berasal dari bebatuan alam seperti dahulu kala? Iya, saat ini yang banyak tersebar adalah magnet buatan. Memang, magnet bisa dibuat. Caranya cukup mudah yakni dengan menggosokkan magnet dengan medan lainnya secara searah, dengan penginduksian magnet dan terakhir dengan menggunakan selenoida.

Dahulu, mungkin Magneto menemukan magnet hampir tak berbentuk. Ia memang selayaknya bebatuan. Nah, saat ini, kita sudah bisa menjumpai magnet dalam berbagai bentuk. Mulai dari bentuk U, ligkaran, jarum, ladam, batang dan masih banyak lagi lainnya. Untuk mendapatkan magnet ini cukup mudah kok, banyak toko yang menjualnya bebas. Bahkan kalau Anda jeli, Anda bisa menjumpai banyak perangkat mini hingga besar yang menggunakan magnet. Bahkan, di beberapa Negara, magnet ini populer dijadikan perhiasan. Ada beberapa klaim yang menyatakan menggunakan magnet sebagai aksesoris juga menyehatkan sebab daya tariknya bisa melancarkan sirkulasi tubuh. Tertarik mencoba?
thumbnail

Penemu Internet - Leonard Kleinrock

Internet saat ini telah menjadi salah satu fitur yang tak bisa lepas dari kehidupan manusia urban. Dengan adanya internet, akses informasi menjadi begitu cepat bahkan seolah tak berbatas dan berjarak lagi. Dampak positif internet ini ikut merubah pola interaksi di dalam masyarakat. Tak terbilang berapa dampak positif atas keberadaan internet ini. Meski harus diakui terdapat segelintir dampak negatif juga. Tapi apapun itu, internet telah lebur di dalam kehidupan masyarakat dan menambah kualitas yang tak ternilai. Tahukah Anda siapa penemu internet? Hampir semua orang memakai jaringan internet dalam mempermudah kehidupan mereka namun tak semua orang mengenal siapa tokoh yang berjasa menemukan internet tersebut. Boleh jadi Anda salah satunya.


Leonard Kleinrock, adalah tokoh atau ilmuan yang dijuluki sebagai bapak internet. Julukan ini melekat pada dirinya sebab ia memang tokoh penemu internet. Leonard Kleinrock lahir di Amerika Serikat tepatnya di New York pada tanggal 13 Juni tahun 1934. Ia seorang insinyur sekaligus seorang ilmuan dengan gelar professor komputer di UCLA, sebuah sekolah teknik juga sains yang cukup bergengsi. Leonard Kleinrock mulai disorot atas keberhasilannya menciptakan internet pada tahun 1969 tepatnya di tanggal 29 oktober. atas penemuan internet ini, ia dijuluki sebebai ilmuan besar abad ini. Penemuan internet ini sebenarnya didasarkan atas ketidaksengajaan Leonard Kleinrock dalam memecah beberapa kode digital dan kemudian menjadikannya paket terpisah satu sama lainnya. Berkat kejeniusannya ini, Leonard Kleinrock kemudian menjadi salah seorang pelopor atau pionir sistem jaringan komunikasi berbasis digital dan ia juga ikut masuk ke dalam tim yang membantu proses pengembangan ARPANET.

Kejeniusan Leonard Kleinrock dimulai sejak ia menempuh pendidikan. Ia memang dikenal sebagai salah satu pelajar yang menonjol. Ia menyelesaikan sekolah menangah atasnya di Bronx High School of Science dan kemudian melanjutkannya ke City College of New York pada jurusan ilmu komputer. Selanjutnya, di tahun 1959 ia telah berhasil meraih gelar master. Dan, pada tahun 1963, gelar Ph.D sudah melekat di belakang namanya. Setelah menyelesaikan semua jenjang pendidikan, karirnya kemudian dimulai dengan bergabung sebagai pengajar di UCLA atau Universitas California Los Angeles.

Di tahun 1988, Leonard Kleinrock ditunjuk sebagai ketua dari Kelompok Jaringan Nasional yang ditujukan untuk Kongres Amerika Serikat. Dalam menjalankan tugasnya, mereka menyusun laporan penelitian yang sangat berpengaruh dan diaplikasikan dalam pengembangan Computing High Performance dan memiliki implikasi pada perkembangan dunia internet yang Anda dan semua orang gunakan saat ini. Leonard Kleinrock adalah penemu internet dan merintisnya dari hal sederhana sehingga menjadi sesuatu yang kompleks dan multifungsi seperti saat ini. Dunia jauh lebih mudah dengan keberadaan internet, karena itu tak ada salahnya berterimakasih pada tokoh jenius bernama Leonard Kleinrock, bukan?
thumbnail

Bilangan Pangkat Tiga

1. Bilangan pangkat tiga
Masih ingatkah kamu dengan bilangan berpangkat dua? Bagaimana kamu menyebut bilangan berpangkat dua? Ya, kamu menyebutnya bilangan kuadrat. Perhatikan bilangan-bilangan berikut!
22 = 2 × 2 = 4
52 = 5 × 5 = 25
23 = 2 × 2 × 2 = 8
53= 5 × 5 × 5 = 125
Bilangan 4 dan 25 di atas merupakan bilangan kuadrat. Apakah bilangan 8 dan 125 juga bilangan kuadrat? Bukan, karena 8 merupakan bilangan hasil pemangkatan 3 dari bilangan 2. Sedangkan 125 merupakan bilangan hasil pemangkatan 3 dari bilangan 5. Bilangan yang demikian disebut bilangan pangkat 3  atau  bilangan kubik.

Silakan coba kerjakan contoh soal berikut ini ya !!



Sumber : Buku Elektronik Sekolah " Matematika " untuk Kelas VI SD/MI KaranganDwi Priyo Utomo dan Ida Arijanny Penerbit Pusat Perbukuan Kemdiknas tahun 2008